You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengerukan Lumpur Saluran PHB Kencana Capai 70 Persen
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Pengerukan Lumpur Saluran Penghubung Kencana Ditarget Rampung Akhir Maret

Pengerukan lumpur saluran penghubung (PHB) Kencana di Jalan Muria Dalam RT 06/ 02, Kelurahan Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, yang dilakukan sejak awal Januari lalu, ditargetkan rampung akhir Maret ini.

Progresnya saat ini sudah 70 persen

Menurut Kasatpel Sudin Sumber Daya Air Kecamatan Setiabudi, Yansori, pengerukan dilakukan sepanjang 314 meter, mulai dari Jalan Putri RT 06/02, Kelurahan Pasar Manggis hingga Jalan Warung Belek, RW 02 Kelurahan Menteng Atas.

"Progresnya saat ini sudah 70 persen. Jika lancar, kami targetkan selesai akhir Maret," ucap Yansori, Sabtu (27/3).

Pengerukan Waduk Side C Cakung Capai 70 Persen

Diungkapkan Yansori, pengerukan lumpur di saluran ini dilakukan sedalam 30 sentimeter hingga satu meter. Pengerjaan dilakukan tujuh Satgas SDA Kecamatan Setiabudi dengan dukungan satu eskavator.

"Pengerukan kami lakukan karena endapan lumpurnya sudah padat, sehingga daya tampung airnya minim. Semoga setelah dikeruk dapat lebih banyak menampung air," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1534 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1525 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1334 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1238 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye893 personAnita Karyati